Dipakai Tuhan untuk menjadi terang, bukan masalah kamu masih muda atau tidak, bukan masalah kamu berkecukupan atau berkekurangan,bukan masalah kamu “BERMASALAH” atau “ANAK BAIK”, dan bukan masalah APAPUN latar belakangmu.
Yang Tuhan lihat :
1. Seberapa halus hatimu, TULUS? MURNI? 2. Seberapa ingin, kamu merindukan perubahan dalam hidupmu.
3. Seberapa dekat, kamu ingin mengenal Dia
4. Seberapa dalam, kamu memiliki KASIH, seperti yang tertulis dalam dua hukum dasar
(Matius 22:37-40)
Kita semua telah dipilih sejak semula, sebelum bumi ada. Namun pertanyaannya adalah :
MAUKAH KITA KEMBALI
KEPADA RENCANA AWAL TUHAN MEMILIH DAN MENYELAMATKAN KITA?
Bukan masalah kamu sudah siap atau belum, karena intinya adalah adanya KEINGINAN ERAT DARI DALAM HATIMU. Kalau kamu mau, Bapamu yang di Surga lebih lagi ingin agar setiap langkah kakimu semakin dekat dengan tujuan sempurna yang telah disediakanNya. Kamu TIDAK SEMPURNA, tapi ANUGERAHNYA-lah yang menyempurnakanmu. Dan oleh sebab itu, Ia akan selalu mempersiapkan dirimu agar selaras denganNya.
So, kalo kamu mau, ini yang harus kamu lakukan supaya dunia bisa melihat terangmu dan memuliakan Bapamu yang di Surga (Matius 5:16) :
- Buka hati dan dirimu agar dituntun oleh RohNya
- Beri dirimu, agar setiap langkahmu diatur olehNya dan biarkan Tuhan yang memimpin
- Beri tubuhmu, agar RohNya yang kudus itu menjadi penghuninya selamanya
- Doakan dan minta pada Bapa agar kemurnian yang ada padamu itu keluar dan biarlah SEMUA kepalsuan yang mencoba menghancurkanmu dibersihkanNya
- Doakan dan minta pada Bapa hati yang baru setiap saat, kemampuan ilahiNya untuk tetap kudus, telinga yang peka akan suaraNya, dan KERENDAHAN HATI serta KASIH
* KETULUSAN ADALAH KUNCI KESELARASAN KEHENDAK TUHAN BISA TERSAMPAI KEPADA DUNIA LEWATMU…
* KASIH ADALAH KUNCI KEBERHASILAN DALAM MENJANGKAU DAN MELAYANI JIWA-JIWA MILIK TUHAN…
JATUH ITU BIASA, NAMUN SEGERA BANGKIT DARI KEJATUHAN ITU AMAT SANGAT LUAR BIASA!
God Bless You,
Doa saya adalah, supaya kamu menemukan tujuan hidupmu dalam Tuhan
Dan menjadi terang yang selalu bercahaya!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar