Light

Light
Cahaya dari lilin kecil

Kamis, 29 Desember 2011

Ditentukan Sebagai Pemenang

Bacaan : Roma 8:31-39

“Tetapi dalam semuanya itu kita lebih dari pada orang-orang yang menang, oleh Dia yang telah mengasihi kita…..” (ayat 37)

Sudah sering kita katakan bahwa umat Tuhan selalu hidup dalam peperangan, artinya ada musuh yang harus kita hadapi. Dan di dalam suatu peperangan, pasti ada yang menang maupun kalah. Dengan keyakinan penuh akan kebenaran firman TUhan, apapun peperangan yang kita hadapi, Tuhan sudah menentukan kita sebagai pemenang. Kita yakin benar, bila kita sedang mengalami peperangan, sungguh Allah selalu mendukung dan memberikan petunjuk-petunjukNya dengan berbagai macam cara, lewat doa, penglihatan, firman Tuhan ataupun melalui hamba-hamab Tuhan. Jelas sekali bahwa Tuhan tidak pernah membiarkan umatNya berperang sendiri. Dia tahu benar seberapa kekuatan kita, oleh sebab Allah berfirman: “Janganlah kamu takut dan terkejut karena lascar yang besar ini, sebab bukan kamu yang akan berperang melainkan Allah” (2 Tawarikh 20:15b).



Ingat, meskipun Tuhan akan berperang bagi kita, akan tetapi di pihak kitapun harus melakukan apa yang Tuhan perintahkan supaya kita lakukan, agar kemenangan benar-benar terjadi. Memang seringkali apa yang Tuhan perintahkan kepada kita sepertinya tidak masuk akal. Hal ini seperti yang TUhan perintahkan kepad Yosafat untuk maju berperang melawan bani Moab dan bani Amon, padahal jelas bangsa Israel kalah banyak dan kalah kuat. Menurut akal sehat tidak mungkin (baca : 2 Tawarikh 20:14-17). Tetapi karena Yosafat dan seluruh bangsa Israel taat kepada Tuhan dan melakukan bagiannya sesuai dengan perintah Tuhan, maka sungguh Tuhan member kemenangan yang besar kepada Yosafat dan Israel.


Hari-hari ini pun setiap kita ada di dalam peperang yang besar, dan seringkali kita melihat bahwa musuh yang kita hadapi sangat besar dan kita tidak mungkin mampu melawan mereka. Tetapi dengan keyakinaniman yang teguh, marilah kita berani berkata seperti Rasul Paulus : “Sebab itu apakah yang akan kita katakana tentang semuanya itu? Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita” (Roma 8:31) Tidak ada!

Doa : Tuhan Yesus hanya dengan pertolongan Engkau maka saya pasti akan menang dalam peperangan rohani ini, Amin…!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar